Doa Masuk Kelas dan Keluar Kelas

Posted on

Doa Masuk Kelas dan Keluar Kelas Berserta Tulisan Arab, Latin dan Artinya Berdoa pada saat hendak masuk kelas untuk memulai proses belajar dan mengajar memiliki berbagai macam jenis bacaan doa. Nah dibawah ini ada beberapa Doa yang sangat quipper.co.id rekomendasikan untuk sahabat sekalian dan sangat tepat di bacakan ketika hendak masuk kelas dan akan memulai pelajaran, yang dilengkapi tulisan Arab, latin dan juga artinya

Doa Sebelum Belajar dan Sesudah Belajar

Doa Masuk Kelas dan Keluar Kelas
Doa Masuk Kelas dan Keluar Kelas

Berikut ini merupakan Doa yang sangat dianjurkan sebelum kita memasuki kelas (Sebelum belajar) yakni sebagai berikut ini ;

Baca Juga :

Bacaan Doa Masuk Kelas Atau Sebelum Belajar # 1

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

رَضِتُ بِااللهِ رَبَا وَبِالْاِسْلاَمِ دِيْنَا وَبِمُحَمَّدٍ نَبِيَا وَرَسُوْلاَ رَبِّ زِدْ نِيْ عِلْمًـاوَرْزُقْنِـيْ فَهْمًـا

Latin ; Rodlittu billahirobba, wabi islamidina, wabimuhammadin nabiyyaw warasulla ,robbi zidnii ilmaa warzuqnii fahmaa.

Artinya: “Kami ridho Allah Swt sebagai Tuhanku,
Islam sebagai agamaku, dan Nabi Muhammad sebagai Nabi dan Rasul, Ya Allah, tambahkanlah kepadaku ilmu dan berikanlah aku pengertian yang


Bacaan Doa Masuk Kelas Atau Sebelum Belajar # 2

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

رَبِّ زِدْنِي عِلْمًا وَارْزُقْنِيْ فَهْمًا وَاجْعَلْنِيْ مِنَ الصَّالِحِيْنَ

Latin Robbi zidnii ‘ilman warzuqnii fahmaa, waj’alnii minash-shoolihiin.

Artinya : “Ya Allah, tambahkanlah aku ilmu dan
berikanlah aku rizqi akan kepahaman, Dan jadikanlah aku termasuk golongan orang-orang yang shaleh”

Baca Juga :   Allahumma Inna Nas Aluka Salamatan Fiddin Artinya?

Bacaan Doa Masuk Kelas Atau Sebelum Belajar # 3

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

اَللّٰهُمَّ اخْرِجْنَا مِنْ ظُلُمَاتِ الْوَهْمِ وَاَكْرِمْنَا بِنُوْرِالْفَهْمِ وَافْتَحْ عَلَيْنَا بِمَعْرِفَتِكَوَسَهِّلْ لَنَآ اَبْوَابَ فَضْلِكَ يَآ اَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Latin ; Alloohumma akhrijnaa min
dzulumaatilwahmi wa akrimnaa binuuril fahmi waftah’alainaa bima’rifatika
wasahhil lanaa abwaaba fadl-lika ya arhamar roohimiin

Artinya: “Ya Allah, keluarkanlah kami dari kegelapan
prasangka muliakanlah kami dengan cahaya kepahaman, bukakanlah pengertian ilmu pada kami dan bukakanlah untuk kami pintu-pintu anugerah-Mu, wahai Dzat yang paling penyayang.”

Nah mungkin itu saja beberapa jenis bacaan doa yang telah quipper.co.id himpun, yang semata-mata agar dapat dipergunakan dengan selayaknya selain doa ini adalah suatu bentuk doa permohonan agar yang maha kuasa memberikan kemudahan dan kepahaman kepada siapa saja yang memohonkan atas apa yang menjadi keinginan dan harapannya, terutama ketika hendak memasuki kelas dan memulai sebuah pelajaran. Seperti firman sebagai berikut :

Allâh Azza wa Jalla berfirman:

وَقَالَ رَبُّكُمُ ادْعُونِي أَسْتَجِبْ لَكُمْ ۚ إِنَّ الَّذِينَ يَسْتَكْبِرُونَ عَنْ عِبَادَتِي سَيَدْخُلُونَ جَهَنَّمَ دَاخِرِينَ

Dan Rabbmu berfirman:“Berdo’alah kepada-Ku, niscaya akan Ku-perkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari beribadah kepada-Ku (berdo’a kepada-Ku) akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina [Al-Mu’min/Ghafir/40: 60].

Baca Juga : Barakallah Fiik Artinya

Doa Keluar Kelas

Di bawah ini terdapat beberapa doa yang sanagat dianjurkan agar dibaca setelah prosesi belajar telah selesai, Nah berikut quipper.co.id lampirkan Tulisan doa yang disertai dengan Bacaan Arab, latin dan Terjemahannya :

Bacaan Doa Setelah Belajar Atau Keluar Kelas # 1

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

اَللّٰهُمَّ أَرِنَا الْحَقَّ حَقًّا وَارْزُقْنَا اتِّـبَاعَهُ وَأَرِنَا الْبَاطِلَ بَاطِلاً وَارْزُقْنَا اجْتِنَابَهُ

Latin Allahumma Arinal Haqqa Haqqan Warzuqnat tibaa’ahu. Wa Arinal baathila Baa-Thilan Warzuqnaj tinaabahu

Baca Juga :   Naudzubillah Min Dzalik: Perlindungan dan Pengingat Dalam Islam

Artinya:”Ya Allah, tunjukkanlah kepada kami
kebenaran, sehingga kami dapat mengikutinya. Dan tunjukkanlah kepada kami kejelekan sehingga kami dapat menjauhinya”

Bacaan Doa Setelah Belajar Atau Keluar Kelas # 2

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

اَللّٰهُمَّ اِنِّى اِسْتَوْدِعُكَ مَاعَلَّمْتَنِيْهِ فَارْدُدْهُ اِلَىَّ عِنْدَ حَاجَتِىْ وَلاَ تَنْسَنِيْهِ يَارَبَّ الْعَالَمِيْنَ

Latin Allaahumma innii istaudi’uka maa ‘allamtaniihi fardud-hu ilayya ‘inda haajatii wa laa tansaniihi yaa robbal ‘alamiin

Artinya : “Ya Allah, sesungguhnya ku titipkan
kepada-Mu apa yang telah Engkau ajarkan kepadaku, maka kembalikanlah dia
kepadaku disaat aku membutuhkannya. Janganlah Engkau buat aku lupa
kepadanya. wahai Tuhan pemelihara alam.”

Bacaan Doa Setelah Belajar Atau Keluar Kelas # 3

بِسْــــــــــــــــــمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

رَبَّنَا انْفَعْنَا بِمَاعَلَمْتَنَا الَّذِيْ يَنْفَعُنَا وَزِدْنَا عِلْمًا وَالْحَمْدُلِلّٰهِ عَلَى كُلِّ حَالٍ

Latin Rabbanan fa’naa bima ‘alamtanaldzi yanfa’una wa zidna ‘ilman walhamdulillahi ‘ala kulihal

Artinya :”Ya Tuhan kami, jadikanlah ilmu kami ilmu yang bermanfaat, ajarkan kami apa-apa yang bermanfaat bagi kami serta tambahkan ilmu bagi kami, segala puji hanya bagi Allah dalam setiap keadaan.”

Nah mungkin itu saja beberapa doa keluar kelas atau setelah ingin mengakhiri pelajaran yang dapat quipper.co.id rangkum. Seperti yang sudah quipper.co.id sampaikan bahwa Allah akan Ridho dan mengabulkan siapapun yang berdoa dan memohon kepadanya Sebab dia memiliki sifat Rahman dan Rahim terhadap semua ciptaannya Terutama Manusia.

Menuntut Ilmu Menurut Hukum Islam

Sebuah Perintah menuntut ilmu dalam islam sudah terangkum di dalam ayat suci Al-Qur’an dan Hadist, yang mana merupakan salah satu kewajiban hukumnya bagi semua umat Muslim baik pria dan wanita laki-laki.

Cara memperolehnya dengan berbagai cara, yakni

  • Dengan cara bertannya
  • Dengan cara mendengarkan
  • Dengan cara Memperhatikan
Baca Juga :   Arti Baraka Allahu Lakuma

Hadits Tentang Menuntut Ilmu

Bacaan Arab

طَلَبُ الْعِلْمِ فَرِيْضَةٌ عَلَى كُلِّ مُسْلِمٍ وَمُسْلِمَةٍ

Bacaan Latin

”Tholabul ‘ilmi faridhotun ‘ala kulli Muslim wa muslimat”

Artinya : “Menuntut ilmu itu wajib bagi setiap muslim laki-laki maupun perempuan.” (Hadist riwayat. Al-Baihaqi).

Dari Keterangan Hadist di atas yang menerangkan mengenai kewajiban bagi semua para muslimin agar kiranya mau menuntut ilmu, yang nantinya akan sangat bermanfaat baik didunia maupun diakhirat.

Apa Yang diamksud dengan Doa?

Doa ualah merupakan suatu permintaan/permohonan kepada Allah yang harus disertai kerendahan hati agar bisa memperoleh suatu kebaikan dan kemaslahatan yang berada di sisi-Nya. Selain itu dengan sikap khusyu’ dan tadharru’ dalam menghadapkan diri kepada-Nya adalah hakikat akan suatu pernyataan dari seorang hamba yang sedang memohonakn suatu pengharapan agar dapat tercapainya apa yang menjadi hajat atau yang dimohonkannya.

Apa Manfaat Doa?

– Allah SWT mencintai orang yang berdoa sehingga akan menjadikan
– Orang yang berdoa dekat dengannya
– Mendapatkan ridha, rahmat dan petunjuk dari Allah Swt
– Mendapatkan Ampunan dari Allah
– Mendapatkan Keluasan rezeki
– Mendatangkan kebaikan serta menolak mudhorot dan musibah
– Melapangkan ketika dalam kesulitan

Sebutkan Ayat yang Menerangkan Tentang Doa dalam Alqur’an?

– Doa berarti ibadah dalam QS Yunus (10) ayat 106
– Doa merupakan sebuah permohonan atau Istghotsah QS AL-Baqarah (2) ayat 23
– Doa artinya panggilan atau nida dalam QS-Isra surat 17 ayat 110
– Doa artinya perkataan atau qau dalam QS yunus surah 10 ayat 10

Nah itulah yang bisa quipper.co.d sampaikan mengenai Doa Masuk Kelas dan Keluar Kelas, semoga ulasan ini bisa sangat bermanfaat untuk sahabat sekalian.